Pimpinan Ponpes Safinatun Najah, Bulkhaini mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Kapolres Pasaman Barat dan kepada seluruh personel atas bantuan atau donasi pembangunan asrama santriwati Ponpes Safinatun Najah. “Semoga donasi yang diberikan ini diberi ganjaran oleh Allah SWT,” ujarnya.
Kemudian pada pukul 09.30 WIB, Wakapolres Pasaman Barat bersama rombongan tiba di Panti Asuhan Yayasan Bunda Berbagi (YGBB). Pada kesempatan itu, Kompol Chairul Amri Nasution memberikan 50 paket bantuan sosial berupa paket sembako.
Chairul Amri pada kesempatan yang sama menyampaikan, paket sembako tersebut diberikan dalam rangka menjalin silaturami serta mempererat hubungan Polri dengan anak-anak penghuni panti asuhan, serta sedikit membantu meringkankan beban bagi penghuni panti asuhan melalui bantuan sosial Polres Pasaman Barat.
Ketua Pengurus Yayasan Panti Asuhan Bunda Berbagi, Arjuna Aan mengapresiasi kedatangan rombongan dari Polres Pasaman Barat, serta mengucapkan terima kasih atas kepeduliannya kepada anak anak panti asuhan di Yayasan Bunda Berbagi.
“Terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepedulian yang telah diberikan, kami berharap Polri dapat terus konsisten dalam melayani masyarakat dan menjaga amanah tugas negara,” ujarnya.
Pada kegiatan tersebut, Wakapolres dan rombongan juga menyapa dan bersalaman dengan anak-anak penghuni panti asuhan dan memberikan semangat untuk selalu senang, bahagia dan penuh semangat untuk menggapai cita-cita. (*)