Bupati Agam Sampaikan Visi Misi pada Pidato Perdana

AGAM, HARIANHALUAN.ID – Bupati Agam periode 2025-2030 ,Ir.H. Benni Warlis, MM Dt. Tan Batuah, sampaikan pidato perdananya dalam Rapat Paripurna, di Aula Kantor DPRD Agam, Senin (3/3).

Dalam pidatonya, Beni Warlis memaparkan gambaran umum terkait visi dan misinya dalam memimpin Kabupaten Agam lima tahun ke depan.

Benni Warlis menegaskan bahwa visi pemerintahannya adalah “Agam Madani yang Maju, Adil, dan Sejahtera”, Untuk merealisasikan visi tersebut, ia merumuskan enam misi utama yang menjadi pilar strategis pembangunan daerah.

“Kami telah menyusun enam misi utama sebagai strategi untuk mencapai visi tersebut,” ujarnya.

Keenam misi tersebut diantaranya, mewujudkan tata kehidupan yang harmonis, agamais, beradat, dan berbudaya, membangun tata pemerintahan yang baik, bersih, dan profesional. Mengembangkan sumber daya manusia yang cerdas, sehat, beriman, berkarakter, berkualitas, inovatif, dan berdaya saing.

Kemudian ,meningkatkan ekonomi yang tangguh dan berkeadilan. Memperkuat infrastruktur dan pembangunan yang berkelanjutan. Dan mewujudkan pengembangan wilayah berbasis nagari.

Untuk mewujudkan enam misi tersebut pada tataran implementatif, Benni Warlis menginisiasi sejumlah program unggulan atau progul yang akan menjadi pendorong utama pencapaian visi dan misi.

Salah satu program unggulan yang diperkenalkan adalah Bangkik dari Surau, sebuah program yang bertujuan untuk membangun karakter masyarakat berbasis nilai- nilai keagamaan dan kearifan lokal.

“Kami percaya bahwa pembangunan tidak hanya berbicara tentang infrastruktur dan ekonomi, tetapi juga tentang pembentukan karakter dan moral masyarakat,” ujarnya.

Melalui Bangkik dari Surau, pihaknya ingin membentuk generasi yang tidak hanya cerdas dan berdaya saing, tetapi juga memiliki nilai-nilai keagamaan dan budaya yang kuat.

Dengan visi- misi dan program unggulan yang telah dirancang, diharapkan dapat membawa Kabupaten Agam menuju Agam Madani yang Maju, Adil, dan Sejahtera. (h/amc)

Exit mobile version