AGAM, HARIANHALUAN.ID — Dalam momentum peringatan Hari Pahlawan, Bupati Agam, Ir H Benni Warlis MM Dt Tan Batuah, menyerahkan piagam penghargaan kepada para wajib pajak daerah, perangkat daerah pengelola Pendapatan Asli Daerah (PAD), pemerintah nagari, dan Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT) berprestasi tahun 2025, di Aula Kantor Bupati Agam, Senin (10/11).
Kepala Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Kabupaten Agam, Helton, menyebutkan bahwa penyerahan penghargaan ini sengaja dilakukan bertepatan dengan Hari Pahlawan, sebagai bentuk apresiasi dan simbol penghormatan kepada para wajib pajak yang dinilai sebagai pahlawan pembangunan daerah.
“Wajib pajak yang taat dan patuh dalam memenuhi kewajiban pajaknya adalah pahlawan sejati pembangunan daerah. Mereka berperan besar dalam menggerakkan roda pembangunan melalui kontribusi pajak yang dibayarkan,” ujar Helton.
Menurutnya, penghargaan ini merupakan ucapan terima kasih dari Pemerintah Kabupaten Agam sekaligus menjadi motivasi bagi masyarakat dan pelaku usaha lainnya untuk terus disiplin dalam membayar pajak daerah.
Melalui kepatuhan tersebut, diharapkan penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dapat terus meningkat.
Helton menjelaskan, penghargaan diberikan dalam empat kategori, yakni, Wajib Pajak Daerah atas kepatuhan dan ketaatan dalam membayar pajak, Perangkat Daerah Pengelola PAD atas capaian realisasi penerimaan di atas target, Pemerintah Nagari atas keberhasilan mencapai realisasi penerimaan PBB-P2 hingga 30 September 2025, PPAT atas kontribusi terhadap peningkatan PAD melalui kepatuhan terhadap peraturan, profesionalisme, dan integritas.














