Selanjutnya, Hartono, Kepala Kesatuan Penganan Lapas Kelas II B Lubuk Basung, yang pindah tugas ke Lapas Kelas II B Pariaman, menjadi Kasi Binadikdan Giatja, mengganti Herman.
Herman yang sebelumnya Kasi Binadikdan Giatja Lapas Kelas II B Pariaman, pindah ke Lapas Kelas II B Lubuk Basung menjadi kasiminkamtib. Untuk posisi Hartono yang sebelumnya Kepala Kesatuan Penganan Lapas Kelas II B Lubuk Basung, digantikan oleh Pillusman, yang sebelumnya menjabat minkamtib di lapas yang sama.
Setelah itu, kata Soroto, pejabat administrasi Lapas Kelas II B Lubuk Basung yang pindah tugas, yaitu Kasubsi Perawatan Ando Tomas.
“Ando pindah tugas ke Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara (Rupbasan) Padang. Untuk penggantinya saat ini masih kosong,” tuturnya. (*)