HARIANHALUAN.ID – Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) yang bertugas melayani masyarakat harus memahami tugas pokok dan fungsinya (tupoksi), sehingga bisa maksimal dalam bekerja.
Demikian penegasan Bupati Eka Putra saat melantik sebanyak 10 pejabat administrasi di lingkup Pemkab Tanah Datar di aula kantor bupati setempat, Jumat (19/8/2022).
“Pahamilah tupoksi masing-masing ketika terjadi masalah laporkan, sehingga bisa dicarikan solusi, jangan biarkan masyarakat terlalu lama menunggu solusi permasalahannya,” kata Bupati Eka Putra.
Eka Putra berharap, seorang ASN dalam melaksanakan tugasnya diharapkan mengedepankan rasa keikhlasan, pekerjaan berat akan terasa ringan dan Insyaallah juga dinilai ibadah oleh Allah SWT.
“Alhamdulillah, setelah 1,5 tahun masa kepemimpinan saya bersama wabup, pola pikir ASN sudah mulai berubah menjadi lebih baik, terutama dalam mendukung dan menyukseskan program unggulan yang telah diluncurkan,” katanya.
Perubahan pola pikir atau mindset para ASN ini, tambah Eka, patut diberikan apresiasi, karena perubahan ini menjadi salah satu pekerjaan yang ingin dicapai.