Bantuan Pokir Anggota DPRD Sumbar, Bibit Ikan 125 Ribu Dilepas di Perikanan Peridon Aek Nabirong

Dinas Perikanan Pasbar

Syamsul Bahri melepaskan 125 ribu bibit ikan di kawasan kelompok pengawas perikanan Peridon Aek Nabirong. Osniwati

HARIANHALUAN.ID – Sebanyak 125 ribu ekor bibit ikan bantuan pokir anggota DPRD Provinsi Sumbar yang juga Ketua Komisi II dilepas di Perikanan Peridon Aek Nabirong. Bantuan bibit ikan ini mendapat apresiasi dari Pemkab Pasbar melalui Dinas Perikanan.

Menurut Kepala Dinas Perikanan Pasbar, Zulfi Agus, sebanyak 72 ribu bibit ikan nilem atau paweh dan 53 ribu bibit ikan garing bantuan dari pokok pikiran (pokir) anggota DPRD Sumbar, Syamsul Bahri ini bisa memulihkan stok ikan endemik di Kabupaten Pasaman Barat.

“Makanya kita aturkan terima kasih kepada Bapak Syamsul Bahri yang telah membantu bibit ikan kepada kelompok pengawas perikanan, salah satunya perikanan Peridon Aek Nabirong. Bibit ikan itu bersama sama kita lepas pada Jumat (7/10/2022),” katanya. 

Ia menambahkan, kegiatan anggota DPRD Sumbar dari Pasbar itu bekerja sama juga dengan Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Sumatra Barat. 

Selain itu, kata Zulfi Agus, ia atas nama pemerintah sangat mengapresiasi usaha yang sudah dirintis oleh Najjar Lubis. Pemerintah daerah melalui Dinas Perikanan siap mendukung dan memprogramkan kegiatan-kegiatan pengembangan perikanan di Aek Nabirong.

“Kedepannya dapat dijadikan sebagai pusat kawasan minapolitan atau pusat kawasan pengembangan perikanan terpadu mulai dari hulu sampai hilirnya,” katanya.

Ketua Peridon Najjar Lubis menyampaikan harapan bahwa lokasi pengembangan perikanan di kawasan peridon sudah disiapkannya sebanyak 60 hektare. Untuk pekerjaan sarana, beliau siap dan memohon dukungan untuk program dari pemerintah kabupaten, provinsi dan pusat.

Sementara itu, Syamsul Bahri mengatakan, sebagai wakil rakyat ia siap mendukung dan memperjuangkan kegiatan pengembangan perikanan darat di Pasaman Barat. “Semoga ini merupakan awal dari kebangkitan perikanan di Pasaman Barat dan kedepannya dapat terus berlanjut,” ujarnya. (*)

Exit mobile version