Sisanya, lanjut Masrizal, dipergunakan untuk membangun lantai dua, yang saat ini sudah bisa dimanfaatkan oleh masyarakat untuk beribadah.
“Kami atas nama pengurus dan masyarakat mengucapkan terima kasih kepada Syafrinaldi, anggota DPRD Padang Pariaman dari Fraksi PKB, yang selalu memberikan perhatian kepada kami di sini,” ujarnya.
Sementara itu, Syafrinaldi mengatakan, kondisi surau ini awalnya sangat memperhatinkan, jika tidak ditangani cepat tentu akan roboh dan bisa membahayakan masyarakat yang sedang beribadah.
“Atas dasar itu kami langsung mengupayakan bagaimana membangun dam sungai tersebut agar tidak longsor,” katanya.
Hal ini dilakukan karena memang surau ini merupakan sentral kegiatan oleh masyarakat dan juga salah satu surau tertua di sini, yang selalu aktif dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan. “Semoga dengan kondisi ini masyarakat tidak was-was lagi beribadah,” katanya. (*)