HARIANHALUAN.ID – Setelah tiga tahun tidak berkumpul, Rang Agam dan Bukittinggi akan melepas ‘taragak’ di Padang, Sabtu, 20 Mei 2023.
“Acara silaturahmi yang dikemas dalam Halal Bi Halal ini akan diadakan di GOR Universitas Negeri Padang, mulai pukul 08.00 WIB sampai selesai,” kata Rahim Mardanis, Ketua Panitia Pelaksana HBH Kerukunan Keluarga Luhak Agam (KKLA) Sumbar di Padang, Sabtu (13/5/2023).

Momentum HBH kali ini, menurut Rahim, punya arti lebih dibanding pertemuan-pertemuan sebelumnya. Sebab, selama pandemi Covid tiga tahun lalu, tidak pernah ada pertemuan tatap muka dalam jumlah yang banyak.
“Makanya HBH pekan depan, tidak sekedar berkumpul pasca-Lebaran, tapi ajang malapeh taragak, melepas rindu,” ujar Alumni Fakultas Hukum Unand Angkatan ’82 itu.
Atas nama panitia dan pengurus KKLA Sumbar yang sekarang diketuai H. Guspardi Gaus, Rahim mengundang dan mengajak seluruh Rang Luhak Agam, termasuk Bukittinggi Koto Rang Agam dimana saja berada untuk datang dan menghadiri acara ini.
“Insya Allah, HBH ini akan dihadiri Gubernur Sumbar, Bupati Agam, Wali Kota Bukittinggi dan tokoh masyarakat Agam dan Bukittinggi,” kata Rahim. (*)