HALUANNEWS, PADANG — Mendorong kemajuan Kota Padang melalui distribusi informasi yang objektif dan akurat, Kodim 0312/Padang menggelar cofee morning sekaligus halalbihalal usai Lebaran Idulfitri 1443 Hijriah bersama insan pers se-Kota Padang pada Rabu (11/5/2022).
Komandan Kodim 0312/Padang, Letkol Djadi dalam sambutannya pada acara tersebut mengatakan, insan pers merupakan ujung tombak penyampai informasi kepada masyarakat. Untuk itu, kerja jurnalistik yang berkualitas dan sesuai kode etik merupakan suatu keharusan yang harus dipegang teguh oleh semua insan pers.
“Tanpa adanya kinerja yang optimal dari insan pers, proses pembangunan maupun kontrol jalannya roda pemerintahan tidak akan berjalan dengan baik. Untuk itu, informasi yang benar dan mencerdaskan masyarakat merupakan suatu hal yang mutlak diperlukan demi kemajuan Kota Padang,” ucapnya.
Lebih lanjut Letkol Inf Djadi mengatakan, melalui silaturahmi dengan insan pers berharap terjalin kerja sama yang berkelanjutan antara keluarga besar Kodim 0312/Padang dengan awak media yang bertugas di seluruh wilayah Kota Padang.
“Insan pers merupakan sumber informasi akurat yang setiap harinya berada di lapangan. Untuk itu, saya berharap agar kemitraan yang telah kita jalin dalam rangka membangun Kota Padang dapat terus berlanjut pada masa mendatang, terutama dalam menyampaikan situasi terkini di tengah masyarakat,” ucapnya.
Komandan Kodim yang baru bertugas selama beberapa bulan di Kota Padang itu menambahkan, bahwasanya saat ini Kodim 0312/Padang sedang menggiatkan program masyarakat dan prajurit produktif, yang diarahkan untuk bergerak di bidang peternakan dan pertanian.