Perusahaan Behosuply dari Malaysia Ingin Berinvestasi Bidang Pertanian di Kabupaten Solok

HARIANHALUAN.ID – Bupati Solok Capt. H.Epyardi Asda, Dt. Majo Lelo M,Mar menerima kedatangan Pihak Behosuplay BHD Malaysia di Ruang kerja Bupati Solok, Rabu (08/06/22).

Bupati Epyardi dalam sambutanya mengatakan bahwa kedatangan pihak Behosuplay dalam rangka menjalin kerjasama inevatasi di Kabupaten Solok. Investor asal negeri jiran tersebut tertarik kerjasama di sektor pertanian dan pariwisata.

“Ini cita-cita saya sejak lama dalam mengembangkan pertanian dan pariwisata Solok. Sebab, kita punya potensi alam yang besar. Solok terkenal daerahnya subur, penghasil hasil bumi Sumatera Barat, alamnya sangat indah,” ujar Bupati.

Sebelumnya Kabupaten Solok juga telah menjalin kerjasama dengan Food Station Jakarta dan Pemerintah Daerah Kota Pekanbaru. Belum lama ini, Bupati juga telah berbincang dengan Walikota Dumai dan berencana akan menjalin kerjasama dengan Pemerintah Kota Dumai nantinya. 

Behosuplay merupakan perusahaan Persero Swasta yang berasal dari Malaysia dan menjalankan beberapa jenis bisnis yang salah satunya adalah distribusi sayuran. Kunjungan Behosuplay Malaysia bertujuan untuk menjalin kerjasama dan berinvestasi pada bidang pertanian di Kabupaten Solok.
     
“Pemerintah daerah akan memberikan dukungan penuh dan memfasilitasi pihak Behosuplay saat berinvestasi di Kabupaten Solok, ini semua juga berlaku bagi para investor yang ingin menanamkan modalnya di Kabupaten Solok,” tambah Bupati. 

Nantinya, lanjut Bupati, Pemkab Solok akan berkolaborasi dengan kelompok-kelompok tani yang ada di Kabupaten Solok.

“Saya ingin masyarakat juga merasakan manfaat dari kerjasama ini tanpa melibatkan petani luar, dan saya ingin pengelolaannya dilakukan oleh masyarakat Kabupaten Solok sendiri,” tambah Bupati Solok tersebut.
     
Dato Munir dari Behosuplay dalam diskusi menyampaikan kerjasama yang ingin dijalin adalah dalam bentuk perniagaan. Ia juga mengatakan bahwa Kabupaten Solok merupakan daerah pertama di Indonesia yang mereka tuju untuk berinvestasi. Ini semua dilihat dari potensi alam Kabupaten Solok yang baik untuk pertanian sehingga dapat menghasilkan sayuran yang berkualitas.
     
Diakhir kegiatan Asisten Koordinator Bidang Ekbang Kesra Drs. Syahrial, MM bersama Kepala OPD mengajak Pihak Behosuplay lakukan kunjungan lapangan ke kawasan pertanian Kabupaten Solok di Alahan Panjang. (*)

Exit mobile version