KOTA SOLOK, HARIANHALUAN.ID – Kapolres Solok Kota, AKBP Abdus Syukur Felani bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) mengikuti zoom meeting yang diselenggarakan oleh Markas Besar (Mabes) Polri, Rabu (20/11/2024). Pertemuan virtual ini merupakan bagian dari peluncuran Gugus Tugas Polri, dalam rangka mendukung ketahanan pangan nasional.
Kegiatan ini dipimpin langsung pejabat tinggi Polri di tingkat pusat dan diikuti seluruh jajaran Polri dari berbagai daerah di Indonesia. Program ini bertujuan untuk memperkuat sinergi antara Polri, pemerintah daerah, serta berbagai elemen masyarakat dalam menghadapi tantangan ketahanan pangan nasional, terutama di tengah dinamika global yang memengaruhi sektor pertanian dan distribusi pangan.
Pada kesempatan tersebut, AKBP Abdus Syukur Felani menyampaikan komitmennya untuk mendukung penuh program ini di wilayah hukum Polres Solok Kota.
“Ketahanan pangan merupakan isu strategis yang membutuhkan kerja sama lintas sektor. Kami siap bersinergi dengan Forkopimda dan masyarakat untuk mewujudkan stabilitas pangan di Kota Solok,” ujarnya.
Program Gugus Tugas Ketahanan Pangan Polri melibatkan berbagai upaya, seperti pendampingan kepada petani, optimalisasi lahan pertanian, serta pengawasan distribusi dan ketersediaan pangan di tingkat lokal.
Melalui kolaborasi yang erat antara aparat kepolisian dan instansi terkait, diharapkan masyarakat dapat merasakan dampak positif dari program ini.
Forkopimda Kota Solok menyambut baik inisiatif ini dan berharap sinergi yang terjalin dapat memberikan solusi konkret terhadap berbagai tantangan pangan yang ada di daerah tersebut. (*)