Perbaikan Jalan Rp98 Miliar, Puji Syukur Bergema di Mesjid Haqqul Yakin Nagari Tanjung Gadang

LIMA PULUH KOTA, HARIANHALUAN.ID- Warga Nagari Tanjung Gadang, Kecamatan Lareh Sago Halaban, merasa senang dan sangat bersyukur setelah mengetahui ruas jalan yang membentang di nagari tersebut akan diperbaiki tahun ini.

Ruas jalan provinsi menghubungkan Payakumbuh-Lintau yang berada di Nagari Tanjung Gadang itu, kondisinya kini hancur-hancuran, rusak parah.

Bahkan, sudah bertahun-tahun terakhir ini, warga di selatan Kabupaten Lima Puluh Kota itu sangat mendambakan akses utama mereka bisa diperbaiki oleh pemerintah.

“Kalau dalam kondisi cuaca panas, jalan berkabut dan apabila hujan jalan memprihatinkan. Ini yang kami rasakan sudah bertahun-tahun. Mohon kondisi jalan kami ini jadi perhatian pemerintah,” ujar Zamhar Wali Nagari Tanjung Gadang kepada Tim Khusus Safari Ramadan yang Diketuai Bupati Lima Puluh Kota Safaruddin saat mengunjungi Mesjid Haqqul Yakin pada Sabtu (30/3/2024) malam.

Dikatakan Zamhar, dirinya tidak perlu menjelaskan secara detail kondisi ruas Jalan Setangkai di Tanjung Gadang. Tetapi kerusakan jalan tersebut bisa dirasakan, membuat pengguna jalan yang melintas tidak nyaman.

“Kepada Pak Bupati kami sangat berharap ruas jalan di kampung kami ini bisa diperbaiki. Akses jalan itu, adalah urat nadi kami,” katanya lagi.

Bak gayung bersambut, curhatan dari Walinagari Tanjung Gadang itu langsung direspon Bupati Limapuluh Kota Safaruddin Datuak Bandaro Rajo.

Di hadapan jemaah Mesjid Haqqul Yakin, bupati menyampaikan, ruas utama di Nagari Tanjung Gadang akan diperbaiki tahun 2024. Anggaran untuk perbaikan jalan pun tak main-main, mencapai hampir Rp100 miliar.

“Apa yang dirasakan oleh warga Tanjung Gadang dan pada umumnya warga Lareh Sago Halaban, ikut juga kami rasakan. Banyak warga di selatan ini yang menghubungi saja, di media sosial, di WA dan mendatangi langsung menanyakan kapan jalan kami ini diperbaiki. Berkat dukungan semua pihak, Alhamdulillah tahun ini jalan akan diperbaiki. Anggarannya Rp98 Miliar,” ujar Bupati Safaruddin.

Setelah mendengar penjelasan dari orang nomor satu di Kabupaten Lima Puluh Kota itu, puji syukur pun bergema di dalam Mesjid Haqqul Yakin. Seluruh jemaah secara serentak mengucapkan Alhamdulillah dan merasa terharu.

Bupati Safaruddin menceritakan, pada tahun lalu dirinya bersama Pemprov Sumbar sengaja menemui pemerintah pusat untuk menyampaikan kondisi jalan yang rusak parah di Kabupaten Lima Puluh Kota.

Berkat perjuangan bersama Pemprov Sumbar itu akhirnya berbuah manis. Pemerintah pusat akhirnya menganggarkan dana sebesar Rp98 miliar untuk perbaikan jalan sepanjang Payakumbuh-Lintau.

“Tadi sebelum ke Tanjung Gadang saya sempat komunikasi dengan Pemprov Sumbar terkait perbaikan Jalan Payakumbuh-Lintau. Perkembangan terakhir sudah tahap tender dan dikerjakan tahun ini. Jalan ini adalah urat nadi masyarakat.Mudah-mudahan perbaikan jalan berjalan sukses,” ucap Bupati.

Safari Ramadhan Tim Khusus itu, hadir sejumlah kepala OPD di Lima Puluh Kota. Diantaranya Kepala Bapelitbang Gusdian Laora, Kepala Badan Keuangan Win Hari Endi, Kepala Dinas Tanaman Pangan Holtikultura Witra Porsepwadi, Kepala Dinas Kesehatan Yulia Masna, Kepala Dinas Sosial Indra Suriani.

Selanjutnya, Direktur PDAM Nofrizen, Ketua Baznas Yulius, Sekretaris Dinas Pendidikan Arius Ali, Kepala Bagian Kesra Arlen, Kepala Bagian Protokoler Andri Yasmen, Camat Lareh Sago Halaban Wahyu Marmora serta sejumlah kepala SD, SMP, puskesmas di kecamatan tersebut.

Tim Khusus Safari Ramadan juga menyerahkan bantuan berupa dana sebesar Rp20 juta untuk pembangunan Mesjid Haqqul Yakin, bantuan dana pembangunan 10 unit toilet, bantuan sembako dari Baznas, serta premi BPJS Ketenagakerjaan untuk garin, imam dan guru ngaji. Diakhir Safari Ramadan, rombongan pun disuguhkan makan durian jumbo asli dari Lareh Sago Halaban. (*)

Exit mobile version