PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Padang Pariaman, melaksanakan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Padang Pariaman ke-192 tahun. Kegiatan akan dibuka Bupati Padang Pariaman Suhatri Bur, di lapangan Kantor Bupati Parik Malintang.
Kapala Bidang IKP Kominfo Padang Pariaman, Heri Sugiarto mengatakan, peringatan HUT Kabupaten ke-192 tahun mengusung tema Bergerak Bersama Untuk Padang Pariaman Maju dan Sejahtera. Kegiatan itu bertujuan untuk memperkenalkan produksi unggulan Kabupaten Padang Pariaman kepada masyarakat.
Peringatan HUT Kabupaten Padang Pariaman ke-192 ini berlangsung empat hari, Rabu hingga Sabtu, 9 sampai 11 Januari 2025, dengan beberapa kegiatan, seperti Lomba gerak jalan jantung sehat, Pameran produksi unggulan, Pentas seni, Tabliq Akbar, dan Rapat Paripurna DPRD Padang Pariaman.
Ia menyampaikan hari Rabu (8/1) akan diselenggarakan Lomba Gerak Jalan Jantung Sehat yang akan diikuti satuan kerja (Satker) jajaran Pemkab Padang Pariaman, siswa SD, siswa SLTP dan umum. Jalan sehat itu akan dimulai dari depan Polres Padang Pariaman dan finish di halaman kantor Bupati Padang Pariaman. Setiap peserta diberikan panitia satu lembar kupon undian doorprize untuk memperebut sejumlah hadiah.
Kemudian, pada Kamis (9/1) pagelaran Padang Pariaman Expo 2025 dengan memperkenalkan sejumlah produksi unggulan Padang Pariaman dibawakan IKM dan UMKM Padang Pariaman. Selain itu, pagelaran Pentas Seni yang diisi artis Arief Lida dan David Istambul dan diikuti siswa SD/MI dan siswa SMP/MTS.
Pada Jumat (10/1), Tabliq Akbar dengan penceramah agama Ustaz Jel Fatullah LC yang juga anggota DPD RI dan pagelaran seni bernuansa keagamaan diikuti siswa SD/MI dan siswa SMP/MTs se Kabupaten Padang Pariaman di ruang Masjid Agung Padang Pariaman.
Sabtu (11/1) Rapat paripurna DPRD Padang Pariaman dan Pemkab Padang Pariaman dalam rangka pringatan HUT Kabupaten Padang Pariaman ke 192 ditutup dengan Pemotongan Tumpeng dan Makan Bajamba. (*)