TSR Kunjungi Masjid Baitul Iman Nagari Sunua, Perkuat Silaturahmi dan Serahkan Bantuan

Tim 5 Safari Ramadan (TSR) Kabupaten Padang Pariaman saat mengunjungi Masjid Baitul Iman Nagari Sunua, Kecamatan Nan Sabaris. IST

PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID – Tim 5 Safari Ramadan (TSR) Kabupaten Padang Pariaman kembali melanjutkan agenda silaturahmi dengan masyarakat. Pada Rabu (12/3) rombongan mengunjungi Masjid Baitul Iman Nagari Sunua, Kecamatan Nan Sabaris.

Dalam kunjungan ini hadir Kepala DPMPTP, Arkadius selaku pimpinan rombongan dan juga Sekretaris DPMPTP, Fauzani Refdiani Azhar.

Turut hadir dalam safari itu, Bhabinkamtibmas, Babinsa, Wali Nagari Sunua beserta jajaran, Bamus, wali korong, ketua pemuda, jemaah masjid, serta tokoh dan masyarakat setempat.

Kegiatan Safari Ramadan ini bertujuan untuk mempererat hubungan antara pemerintah daerah dan masyarakat, serta menjadi wadah pembinaan kehidupan beragama.

Dalam sambutannya, Arkadius menyampaikan berbagai program pembangunan yang telah, sedang, dan akan dilaksanakan oleh Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman. Ia menegaskan bahwa Safari Ramadan ini merupakan jembatan komunikasi antara pemerintah dan masyarakat.

“Kami ingin mendengar langsung aspirasi masyarakat agar pembangunan di Padang Pariaman dapat berjalan lebih baik dan merata. Pemerintah daerah berkomitmen untuk terus membangun Padang Pariaman yang maju dan sejahtera,” ujar Arkadius.

Selain itu, Arkadius juga menyampaikan salam hangat dari Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman yang baru dilantik serta menjelaskan visi dan misi kepemimpinan mereka.

Ia juga mengingatkan masyarakat untuk selalu menjaga silaturahmi selama bulan Ramadan, meningkatkan keimanan, serta memastikan keamanan rumah sebelum meninggalkan rumah untuk melaksanakan salat tarawih.

Lebih lanjut ia menyoroti meningkatnya angka kriminalitas dan pelecehan sosial di daerah tersebut, serta mengimbau masyarakat agar lebih waspada, menjaga anak dan kemenakannya. (*)

Exit mobile version