PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID– Pemerintah Kabupaten Padang Pariaman berencana membangunan Sekolah Rakyat dengan nilai investasi mencapai Rp200 miliar yang berlokasi di Parit Malintang.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Padang Pariaman, El Abdes Marsyam, saat pertemuan dengan Forum Wartawan Parlemen di Pantai Sunua, Kamis (24/4/2025).
Pada pertemuan tersebut, El Abdes memaparkan sejumlah program dan rencana pembangunan infrastruktur yang tengah dan akan dijalankan, termasuk proyek strategis yang menjadi prioritas daerah. Salah satu yang mencuri perhatian adalah rencana pembangunan Sekolah Rakyat dengan nilai investasi mencapai Rp200 miliar, yang akan didanai oleh Kementerian Sosial.
“Ini merupakan hasil jemput bola kita bersama Pak Bupati ke pusat. Lahan bekas milik Kementerian Agama yang sudah lama terbengkalai akan dimanfaatkan kembali untuk pembangunan ini,” jelas El Abdes.
Tak hanya itu, ia juga mengungkapkan bahwa Dinas PUPR tengah melakukan efisiensi anggaran sebesar Rp92 miliar agar pembangunan tetap berjalan optimal meski dengan keterbatasan dana.
“Tidak semua proyek bisa kita realisasikan sekaligus, tapi dengan sinergi bersama masyarakat, kementerian, dan investor, pembangunan tetap kita dorong,” tambahnya.
Diskusi juga membahas kesiapan tata ruang dan rencana survei lokasi oleh tim dari Kementerian Sosial, yang dijadwalkan dalam waktu dekat. Diharapkan pertemuan seperti ini dapat menjadi rutinitas untuk memperkuat sinergi antara pers sebagai pilar demokrasi dan pemerintah dalam menyampaikan informasi pembangunan secara transparan dan akurat kepada publik.
Acara ini menjadi ajang diskusi terbuka mengenai berbagai isu strategis pembangunan infrastruktur di wilayah Padang Pariaman.
Pertemuan yang berlangsung dalam suasana penuh keakraban ini dinilai efektif dalam mencairkan komunikasi antara media dan pemerintah daerah, khususnya dengan jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD).
Ketua FWP Yenni Laura, menyampaikan apresiasi kepada El Abdes Marsyam atas keterbukaannya dalam berbagi informasi dan visi pembangunan ke depan.
“Terima kasih kami ucapkan kepada Kadis yang memahami pentingnya keterbukaan informasi publik demi kemajuan Padang Pariaman,” ujarnya.(*)