PADANG, HARIANHALUAN.ID — Pemerintah Kota (Pemko) Padang dalam membangun karakter generasi muda melalui Smart Surau. Hal itu diungkapkan Wali Kota Padang Fadly Amran saat melakukan safari ramadan di Masjid Al Hidayah Plaza Andalas, Kecamatan Padang Barat, Selasa (4/3) malam.
“Kunjungan ini menjadi ajang mempererat silaturahmi sekaligus memperkuat sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam merealisasikan Program Unggulan (Progul) untuk membangun Kota Padang yang religius, aman, dan berbudaya”
Pada kesempatan tersebut Fadly menegaskan komitmen Pemko Padang dalam membangun karakter generasi muda melalui Smart Surau. Program ini bertujuan untuk membentuk akhlak generasi muda dengan menggiatkan Subuh Mubarokah, Remaja Masjid Reborn, rumah tahfidz, ruang pembelajaran digital di masjid, serta penyediaan WiFi gratis.
“Kami ingin masjid dan surau menjadi pusat pendidikan karakter bagi anak-anak muda kita. Jika mereka aktif dengan kegiatan positif, mereka akan terhindar dari tawuran, pergaulan bebas, dan narkoba. Kita ingin membangun generasi yang kuat dengan nilai-nilai agama,” ujar Fadly.
Selain Smart Surau, dia juga menekankan pentingnya program Padang Amanah, yang bertujuan membangun pemerintahan yang bersih, transparan, dan dipercaya masyarakat.”Kepercayaan publik adalah kunci keberhasilan pemerintahan. Jika pemimpin tidak amanah, bagaimana rakyat mau percaya? Dengan Padang Amanah, kita memastikan birokrasi yang profesional dan melayani masyarakat dengan sepenuh hati,”ujarnya.
Fadly Amran juga menyoroti maraknya tawuran di kalangan remaja, yang menjadi perhatian serius Pemko Padang. Ia menegaskan bahwa pemerintah akan mengambil langkah tegas dengan melibatkan program Dubalang Kota sebagai garda terdepan dalam menciptakan keamanan lingkungan.