PADANG, HARIANHALUAN.ID– Meski menghadapi efisiensi anggaran, Tim Penggerak PKK (TP-PKK) Kota Padang tetap berkomitmen menjalankan program kerja secara optimal. Rencana kerja organisasi perempuan ini telah disusun untuk satu tahun ke depan.
“Meski anggaran terbatas, semangat harus tetap menyala,” ujar Ketua TP-PKK Kota Padang, Dian Puspita Fadly Amran, kepada Diskominfo Padang, Minggu (20/4/2025).
Penyusunan rencana kerja tahun 2025 itu dilakukan pada Rabu (16/4/2025) di Rumah Dinas Wali Kota Padang, sekaligus dirangkaikan dengan kegiatan Halal Bihalal antar pengurus.
Dian menekankan pentingnya peran strategis PKK dalam membangun masyarakat, terutama dalam hal perlindungan keluarga. Sejak dilantik sebagai Ketua TP-PKK pada 6 Maret 2025, ia langsung mendorong percepatan penyusunan rencana kerja agar kehadiran PKK dapat dirasakan secara nyata oleh masyarakat.
“Sebagai mitra kerja pemerintah, program PKK harus mampu menjawab tantangan dan menjadi solusi atas persoalan masyarakat,” jelasnya.
Beberapa isu penting yang menjadi fokus PKK antara lain penanggulangan kemiskinan, pencegahan stunting, tawuran, narkoba, LGBT, hingga masalah ekonomi keluarga. Ia juga menyoroti tanggung jawab besar yang diemban Pokja I PKK dalam membina karakter dan akhlak generasi muda.
“Penurunan moral dan lemahnya rasa kebersamaan pada generasi muda jadi perhatian kita. Pokja I diharapkan mampu menanggapi tantangan ini dengan program yang membentuk mental dan spiritual anak,” ujar Dian.