Betul-betul Demokrasi! Warga Wisma Buletin Gelar “Pemilu” Ketua RT Seperti Pilkada

Panitia Pelaksana Pemilihan RT 02 bersama Ketua RW 15, Ketua RT 02 dan Tokoh Masyarakat Wisma Buletin saat Pemilihan RT 02 Periode 2023-2025.

Kotak suara dan daftar pemilih.

HARIANHALUAN.id – Pesta demokrasi berlangsung di Komplek Wisma Bumi Lestari Indah (Buletin) Tampat Durian, Kelurahan Korong Gadang, Kecamatan Kuranji Kota Padang, Minggu (09/10/22).

Warga RT 02 RW 15 di komplek tersebut menggelar “Pemilu” Ketua RT Periode 2023-2025 secara demokrasi, layaknya seperti penyelenggaraan Pilkada.

Proses pemilihan ketua RT secara demokrasi tersebut disambut antusias warga. Hal ini dibuktikan tingkat partisipasi warga menggunakan suaranya mencapai 90%, atay 73 suara masuk dari 82 daftar pemilih.

Warga RT 02 menggunakan hak suaranya.

“Luar biasa. Kita apresiasi pemilihan ketua RT 02 ini secara demokrasi. Yang lebih membanggakan, penyelenggaraannya dilaksanakan secara swadaya bersama-sama warga. Ini patut dijadikan contoh,” kata Ketua RW 15 Tampat Durian Kelurahan Korong Gadang, M. Dalil dalam sambutanya saat menghadiri sekaligus menyaksikan perhitungan suara pemilihan ketua RT tersebut.

Ketua RT 02/RW 15 Wisma Buletin, Zulfikri menambahkan, pemilihan RT yang disebut warganya Pemilu RT 02 tersebut dilaksanakan secara demokrasi sejak awal sampai perhitungan suara.

Tahap awal, lanjut Zulfikri, dilaksanakan rapat persiapan teknis mengundang segenap warga.

Ketua Panitia, Zampergol bersama panitia dan saksi melakukan penghitungan suara.

Pada rapat teknis yang digelar Minggu, 2 Oktober lalu diputuskan tata tertib pemilihan dan pencalonan hingga membentuk panitia pelaksana. Terpilih saat rapat teknis itu, Zampergol sebagai ketua pelaksana pemilihan, atau Ketua KPU-nya.

“Sekaligus dalam rapat persiapan ditetapkan nama-nama bakal calon, kemudian tahapan proses pemilihan sampai pencoblosan dan perhitungan suara. Alhamdulillah, hari Minggu 9 Oktober ini pemilu RT 02 tuntas,” ujar Ketua RT, Zulfikri yang habis masa jabatanya 31 Desember 2022 nanti.

Sementara itu, Ketua Pelaksana Pemilihan RT 02, Zampergol mengucapkan terima kasih kepada warga atas partisipasi dan kepedulian yang tinggi terhadap pemilihan Ketua RT periode 2023-2025 tersebut.

Tingkat partisipasi yang tinggi juga ditunjukan dari proses pemilihan yang digelar secara demokrasi.

Zampergol menjelaskan, pemilihan ketua RT dilaksanakan seperti Pilkada Bupati/Walikota. Tahap awal dimulai dari pembentukan panitia mewakili blok-blok di RT 02. Begitu juga penjaringan bakal calon (Balon) ketua RT juga mewakili unsur blok.

“Setelah penjaringan balon, kemudian mengerucut menjadi 4 calon. 4 calon inilah yang ditetapkan maju diproses pemilihan dan dicetak foto serta nama di surat suara,” jelasnya.

Surat suara pemilihan Ketua RT 02.

Kemudian, lanjut Zampergol, dalam rentang waktu seminggu, panitia mengumumkan sekaligus mensosialisasikan calon ketua RT yang akan dipilih. Sejalan, masing-masing calon juga diberi kesempatan “kampanye” menyampaikan visi-misi di WhatsApp Group RT.

“Tepat hari pencoblosan, panitia mengunjungi rumah-rumah warga memberikan surat suara, langsung mencoblos di rumah masing-masing. Kemudian surat suara yang sudah dicoblos du masukab ke kotak suara yang sudah disiapkan panitia,” jelasnya.

Saat perhitungan suara yang disaksikan semua unsur dan saksi calon, dari empat calon meraih suara: Nomor Urut (1) Arion Sukri meraih 12 suara, Nomor Urut (2) Hendri Hasbullah meraih 43 suara, Nomor Urut (3) Irawan meraih 11 suara dan Nomor Urut (4) Peri Adrianus meraih 7 suara.

Tokoh Masyarakat, Evi Yusri yang sekaligus membantu memfasilitasi pemilihan ketua RT tersebut bersyukur pemilihan ketua RT periode 2023-2025 terlaksana secara demokrasi.

“Meski ruang lingkup kecil, namun RT ini unsur terendah pemerintah kota, sekaligus ujung tombak terlaksananya program pemerintah di tengah masyarakat, salah satunya bidang politik pemilihan ketua RT ini. Tujuan kita bagaimana proses demokrasi itu betul-betul jalan. Sukses di tingkat RT, selanjutnya nanti tingkat RW sampai ke Pilkada dan Pilpres nanti. Kita harapkan partisipasi suara seperti pemilihan RT ini, 90 persen lebih,” harapnya. (*)

Exit mobile version