Revitalisasi Gua Kelelawar, Padang Bakal Bangun Walk Way Interior

gua kelelawar

Pencanangan Gua Kelelawar menjadi New Tourism Attraction. IST

PADANG, HARIANHALUAN.ID – Segera lakukan revitalisasi terhadap objek wisata Gua Kelelawar Padayo, Pemerintah Kota Padang bersama PT Semen Padang bakal bangun walk way interior.

Gua yang berada di Indarung Kecamatan Lubuk Kilangan itu, akan dipercantik dengan jalan setapak, jembayan penghubung serta pemberian pencahayaan dalam gua.

Wali Kota Padang Hendri Septa menyatakan pengembangan dilakukan tanpa jangan merusak habitat hewan, dan kelelawar masih bisa hidup.

“Kita kembangkan objek wisata Gua Kelelawar, sembari menjaga, tetap tidak mengganggu habitatnya,” ujar Hendri Septa.

Pengembangan objek wisata alam ini merupakan salah satu program unggulannya, yakni mengembangkan objek wisata kawasan timur Kota Padang.

“Padang punya semua potensi wisata alam, ada sungai, bukit, laut. Kebetulan yang kita rilik ini termasuk pengembangan wisata timur ke atas, karena biasanyakan pantai-pantai saja,” ujarnya.

Pihaknya berkomitmen dalam pengembangan Gua ini tidak akan merusak sungai di bawah maupun mengganggu habitat kelelawar. Sebab, wisata alam harus tetap dijaga keasriannya. (*)

Exit mobile version