World Clean-up, Pelajar TK Hingga Perguruan Tinggi Peduli Lingkungan

HARIANHALUAN.ID – Peduli kebersihan lingkungan, seluruh pelajar mulai dari tingkatan Taman Kanak-Kanak (TK) hingga Perguruan Tinggi di Kota Padang melakukan aksi bersih bersih atau World Cleanup Day (WCD).

Penjabat Wali Kota Padang, Andree Algamar, mengatakan, aksi tersebut serentak dilakukan di seluruh dunia yang dilaksanakan setiap Bulan September.

“Tahun ini, WCD Indonesia yang ke-7 mengangkat tema “Make Room for Life”, dengan makna bahwa kita harus bertanggung jawab dalam membuka kembali ruang bagi lingkungan yang terganggu akibat sampah, serta membiarkan alam memperbaiki dirinya secara alami,” kata Andree.

Di Kota Padang, aksi WCD 2024 dilaksanakan serentak pada Jumat, lalu. Dengan menggandeng ratusan institusi pendidikan dari TK hingga Perguruan Tinggi yang berfokus dalam membersihkan lingkungan sekolah dan kampus masing-masing. Tak hanya itu, dalam rangkaian acara WCD, dilakukan juga aksi bersih-bersih bersama TNI AU di Pasar Tabiang, sekaligus memperingati Hari TNI.

“Antusiasme dari SDN 55 Air Pacah dan SMPN 34 Padang, misalnya menjadi contoh nyata bagaimana semangat WCD mampu menyatukan siswa, guru, dan masyarakat untuk berkolaborasi dalam menjaga kebersihan lingkungan,” tambahnya.

Semua elemen sekolah, dari siswa hingga guru, aktif berpartisipasi dalam membersihkan lingkungan sekolah. Setelah kegiatan gotong royong, sampah yang terkumpul dipilah dan disetorkan ke bank sampah terdekat untuk ditimbang, menunjukkan komitmen terhadap pengelolaan sampah yang berkelanjutan.

Ia menyatakan, kegiatan ini bukan hanya tentang membersihkan lingkungan sekolah, tapi juga tentang membangun kesadaran sejak dini bagi anak-anak akan pentingnya menjaga kebersihan dan juga memilah sampah.Pemerintah Kota Padang mendukung penuh aksi ini.

“Kami berharap kesadaran ini terus berkembang hingga menjadi budaya bagi seluruh masyarakat,” imbuhnya.

Aksi serentak ini diharapkan dapat menumbuhkan kesadaran yang lebih luas tentang pentingnya kebersihan lingkungan, tidak hanya di kalangan siswa, tetapi juga di seluruh lapisan masyarakat. World Cleanup Day 2024 di Kota Padang menjadi momentum penting untuk meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan dan memberi ruang kehidupan yang lebih baik bagi generasi mendatang. (h/win)

Exit mobile version