PASBAR, HARIANHALUAN.ID – SMP IT Darul Hikmah, Kabupaten Pasaman Barat membagikan 12 paket Iftar beserta uang santunan kepada anak Yatim dalam Program Ramadhan Berkah 1446 Hijriah di Jorong Simpang Tiga, Nagari Koto Baru, Kecamatan Luhak Nan Duo, Selasa (18/3) sore.
Penyaluran bantuan paket tersebut langsung dibagikan oleh PLH Kepala SMP IT Darul Hikmah, Ustadz Riki Riansyah, S.Pd didampingi oleh Dai Nagari Simpang Tiga, Ustadz Joni Nasution, S.PdI dan Para Ustadz SMP IT Darul Hikmah.
PLH Kepala SMP IT Darul Hikmah, Ustadz Riki Riansyah, S.Pd di SMP IT Darul Hikmah, Rabu (19/3/2025) mengatakan alhamdulillah kegiatan pembagian 12 paket Iftar beserta uang santunan kepada anak Yatim yang dilaksanakan oleh SMP IT Darul Hikmah berkerjasama dengan Dai Nagari Simpang Tiga berjalan lancar dan sukses.
12 Paket itu beserta uang santunan itu berasal dari hasil dari kegiatan Bazar Murah Ramadhan di SMP IT Darul Hikmah dan infak dari Para Muhsinin.
Terlihat dari wajah anak – anak Yatim senang serta bahagia karena mendapatkan Iftar dan uang dari SMP IT Darul Hikmah. (*)