PESISIR SELATAN, HARIANHALUAN.ID – Bupati Pesisir Selatan (Pessel), Hendrajoni memberikan sambutan inspiratif dalam Malam Gala Dinner Pemilihan Uda-Uni Duta Wisata Pesisir Selatan 2025 yang digelar di Rumah Dinas Bupati, Kamis (30/10/2025) malam.
Dalam kesempatan itu, Hendrajoni menekankan bahwa seluruh finalis yang berhasil mencapai tahap akhir merupakan pemenang sejati. Ia mengapresiasi semangat dan perjuangan para finalis yang datang dari berbagai kecamatan di Pesisir Selatan.
“Kalian semua adalah pemenang. Jangan merasa terbebani dengan hasil akhir. Nikmati prosesnya, jadikan pengalaman ini sebagai bekal berharga,” ujar Hendrajoni dalam sambutannya.
Suasana malam yang penuh keakraban semakin hangat ketika Bupati menyampaikan rasa bangganya atas dedikasi generasi muda dalam memperkenalkan potensi daerah. Menurutnya, ajang Uda-Uni bukan sekadar perlombaan mencari siapa yang terbaik, melainkan wadah untuk menumbuhkan rasa bangga terhadap daerah, memperluas wawasan, dan memperkuat karakter.
“Menang atau tidak, kalian semua sudah menunjukkan kemampuan dan potensi luar biasa. Tapi ingat, nilai sejati bukan di mahkota, melainkan pada dedikasi dan semangat kalian memajukan Pesisir Selatan,” tambahnya.
Lebih lanjut, Hendrajoni menegaskan bahwa potensi wisata Pesisir Selatan sangat besar dan harus terus dipromosikan secara berkelanjutan. Ia berharap para finalis Uda-Uni dapat menjadi duta yang membawa semangat positif, ide-ide kreatif, serta inovasi baru untuk mengangkat nama daerah di tingkat provinsi maupun nasional.
“Potensi wisata kita luar biasa. Jadi, harus dipromosikan. Harus ada program, pemikiran, dan ide bagaimana daerah kita maju,” katanya.














