Keterangan Foto: Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir SSTP,M.Si bersama ketua TP PKK berfoto bersama dengan tokoh perantau serta tokoh masyarakat Nagari Padang Sibusuk usai melaksanakan Makan Bajamba bersama warga dan perantau, Kamis (11/4) di Los Pasar Nagari Padang Sibusuk kecamatan Kupitan.
SIJUNJUNG, HARIANHALUAN.ID– Dalam rangka menjalin silaturahmi antara warga Nagari Padang Sibusuk dengan perantau sekaligus pemerintah daerah Sijunjung, Pemerintah Nagari Padang Sibusuk menggelar acara halal bihalal dengan makan bajamba, Kamis (11/4) di Los Pasar Nagari Padang Sibusuk Kecamatan Kupitan.
Acara tersebut bertemakan ” Dengan momentum pulang basamo kita tingkatkan kepedulian membangun nagari ” dan turut dihadiri oleh Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, S.STP, M.Si bersama Ketua TP PKK Nedia Fitri Benny Dwifa, Wakil Ketua DPRD Syofian Hendri, anggota DPRD Sijunjung Yusnidari dan Delfirman, Staf Ahli Bupati, Kadis Sosial, Kadis Kominfo, Kadis Pangan, Plt Kasat PolPP, Kakan Kesbangpol, serta Camat Kupitan dan Wali Nagari Padang Sibusuk.
Ketua Ikatan Keluarga Perantau Padang Sibusuk ( IKPPS) Letkol cpm Alhendri, SH pada kesempatan tersebut mengucapkan terima kasih kepada Bupati Benny Dwifa dan istri beserta rombongan atas kehadiran pada acara halal bihalal dan silaturahmi bersama perantau dan masyarakat Nagari Padang Sibusuk.
“Kami mengucapkan terima kasih kepada bupati beserta rombongan yang telah hadir pada acara kita ini dan kami sangat bangga sekali memiliki bupati muda dan energik seperti beliau, bahkan kalau kami lihat lebih dalam, beliau ini cocok jadi artis,” ujarnya sambil berseloroh.
Alhendri juga sebagai perantau mengapresiasi kinerja Pemkab dibawah kepemimpinan bupati dalam membangun Kabupaten Sijunjung yang saat ini telah banyak memberikan kemajuan bagi daerah Ranah Lansek Manih, termasuk Nagari Padang Sibusuk yang masuk dalam Kecamatan Kupitan.
“Kepada masyarakat dan perantau Nagari Padang Sibusuk, dengan kinerja bagus yang ditunjukan oleh pemimpin daerah kita saat ini, mari sama sama kita apresiasi dan mendukung kembali bupati muda ini menjadi bupati untuk periode berikutnya,”ajak Alhendri.
Sementara itu, Bupati Sijunjung Benny Dwifa dikesempatan tersebut mengucapkan terima kasih atas undangan halal bihalal dan silaturahmi dalam rangka hari raya idul fitri 1445 H serta mengucapkan terimakasih atas dukungan dari masyarakat dan perantau Nagari Padang Sibusuk
“Dapat kami sampaikan bahwa pada saat ini Kabupaten Sijunjung telah banyak kemajuan dari sebelumnya, seperti Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang dulunya berada di peringkat 17, alhamdulillah saat ini naik menjadi peringkat 12. Semua ini tidak terlepas dari dukungan dan suport dari semua pihak, termasuk dari masyarakat dan perantau,”ucapnya.
Benny juga mengatakan bahwa saat ini Kebupaten Sijunjung telah memiliki Universitas Negeri yaitu cabang dari UNP serta juga memiliki satu lagi rumah sakit pratama di Kamang Baru.
“Dengan adanya Universitas Negeri di daerah kita ini, anak anak kita tidak susah lagi untuk kuliah keluar daerah. Pada saat ini di Kabupaten Sijunjung juga biaya sekolah mulai dari SD sampai dengan SMA juga sudah gratis. Jadi tidak ada alasan anak anak kita untuk tidak sekolah,” tuturnya.
Bupati juga berharap kegiatan seperti hari ini dapat terpelihara dengan baik serta ditingkatkan lagi dalam kegiatan-kegiatan sosial lainnya yang butuh dukungan dari semua perantau, seperti bantuan pendidikan dan dukungan pembangunan untuk kampung halaman.
“Dengan berbagai macam profesi serta latar belakang pekerjaan diharapkan masing-masing perantau memberikan andilnya buat kebersamaan di rantau dan mendukung pembangunan Kabupaten Sijunjung terutama kampung halaman,” harapnya.
Usai makan bajamba bersama, baik Bupati bersama tamu undangan terlibat diskusi dan tanya jawab dengan perantau serta tokoh masyarakat yang hadir dalam kesempatan tersebut. (*)