Kedua Paslon Bupati Sijunjung Sepakat Ciptakan Pilkada Damai

Pasangan calon Benny Dwifa Yuswir-Iraddatillah dan Hendri Susanto-Mukhlis sepakat untuk melaksanakan kampanye damai Pilkada Sijunjung 2024.

Pasangan calon Benny Dwifa Yuswir-Iraddatillah dan Hendri Susanto-Mukhlis sepakat untuk melaksanakan kampanye damai Pilkada Sijunjung 2024.

SIJUNJUNG,HARIANHALUAN.ID– Pasangan calon Benny Dwifa Yuswir-Iraddatillah dan Hendri Susanto-Mukhlis sepakat untuk melaksanakan kampanye damai Pilkada Sijunjung 2024.

Ketua KPU Sijunjung Dori Kurniadi menyampaikan bahwa deklarasi kampanye damai ini adalah momentum untuk bersama-sama bergandengan tangan dan berkolaborasi melaksanakan Pilkada yang sehat.

“Kampanye yang sehat tidak menjatuhkan lawan politik dan sampaikan visi misi atau program dengan baik ke masyarakat Kabupaten Sijunjung tanpa harus menjatuhkan lawan,” katanya.

Menurut Dori Kurniadi, kedua pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Sijunjung tersebut memiliki niat baik, yaitu hanya satu adalah untuk membangun Kabupaten Sijunjung tercinta.

 “Sampaikan program dan visi misi masing masing calon kepada warga masyarakat Kabupaten Sijunjung sesuai dengan aturan yang berlaku,” ujarnya.

Dori menambahkan di masa tahapan kampanye, agar dimanfaatkan dengan sebaik baiknya oleh kedua paslon sesuai dengan mekanisme kampanye dan aturan yang berlaku atau yang telah ditetapkan.

“Diharapkan kerjasama dan kolaborasi semua pihak untuk sama-sama mensukseskan Pilkada di Kabupaten Sijunjung, dimana KPU tidak bisa bekerja sendiri tanpa ada dukungan semua pihak,” jelasnya.

Lebih lanjut Ketua KPU juga menjelaskan bahwasanya KPU Sijunjung telah melaksanakan tahapan Pilkada, diantaranya adalah penetapan DPT, penetapan Paslon, pengundian dan penetapan nomor urut yang berjalan dengan aman, lancar dan sukses.

Sementara itu, Calon Bupati Sijunjung dengan nomor urut 1  Benny Dwifa Yuswir yang merupakan pertahanan menyampaikan pihaknya dari Tim Koalisi “Bro Jilid Dua” akan selalu berkomitmen untuk menciptakan Pilkada yang damai, aman dan kondusif.

Benny mengharapkan semua pendukung serta seluruh simpatisan untuk sama-sama mewujudkan Pilkada yang damai, aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Sijunjung. “Pastinya kita akan berbuat yang terbaik untuk Kabupaten Sijunjung,” tegasnya.

Komitmen senada juga disampaikan oleh Calon Bupati Sijunjung dengan nomor urut 2 yakni Hendri Susanto, dimana Tim koalisinya akan selalu menjaga Pilkada yang damai aman dan kondusif.

“Pesta demokrasi harus damai dan sukses, maka semuanya sama-sama jaga kondisi keamanan dan ketertiban, serta tidak melakukan fitnah dan menyebar berita hoaks,” tuturnya. (*)

Exit mobile version