TANAH DATAR, HARIANHALUAN.ID– Badan Amil Zakat (BAZ) Kabupaten Tanah Datar menggelar sosialisasi dan edukasi kepada relawan dan dai pemberdayaan di Aula Dinas Pendidikan, Pagaruyung, Selasa (4/2).
Pada kesempatan tersebut, Ketua BAZ Tanah Datar, Yasmansyah, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman para dai dan relawan BAZ dalam melaksanakan tugas mereka di masyarakat.
“Kegiatan ini dilaksanakan agar para dai dan relawan dapat memahami tugas dan fungsi mereka sebagai garda terdepan dalam pengumpulan zakat di tingkat bawah,” ujarnya.
Yasmansyah juga menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk komitmen BAZ Tanah Datar untuk memastikan zakat yang diterima dan disalurkan tepat sasaran.
“Kegiatan ini juga merupakan upaya kami untuk memaksimalkan perolehan zakat dari masyarakat,” tambahnya.
Selain itu, Yasmansyah berharap agar para peserta mengikuti kegiatan ini dengan penuh perhatian dan disiplin.
“Kami berharap para peserta dapat mengikuti sosialisasi ini dengan baik, karena materi yang disampaikan sangat penting bagi mereka yang nantinya akan bertugas sebagai relawan dan dai,” pungkasnya. (*)