Pada kesempatan itu, Bupati Eka juga menyebut, Pasar Simabur juga bakal keluar sebagai juara nasional bidang kebersihan makanan, yang telah dilakukan penilaiannya belakangan ini.
Setelah memasuki batas Kota Batusangkar, Bupati Eka Putra sambil memegang Piala Adipura turun ke jalan raya, disambut dengan tari gelombang. Selanjutnya berjalan kaki bersama pasukan kuning menuju Gedung Indo Jolito Batusangkar.
Menurut Bupati Eka Putra, pasukan kuning adalah sosok petugas kebersihan yang dengan setia bertanggungjawab saban hari menjaga kebersihan sejumlah ruas jalan di Kota Batusangkar.
“Sejak waktu Subuh, petugas kebersihan yang disebut sebagai pasukan kuning itu dengan setia menyapu seluruh ruas jalan yang ada dalam Kota Batusangkar, yang menjadikan lingkungan kota menjadi tacekah setiap hari,” tutur Bupati Eka Putra.
Pada akhirnya, kata Bupati Eka Putra, Kota Batusangkar sejenis kota kecil sebagai ibu Kabupaten Tanah Datar berhasil dengan gemilang meraih Piala Adipura untuk keenam kalinya. (*)