“Untuk itu sekali lagi Saya ingatkan kepada seluruh masyarakat yang hadir hari ini, mari bersama-sama kita mematuhi tata tertib dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh panitia supaya kegiatan kita ini berjalan lancar hendaknya,” pungkasnya.
Sementara, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Riswandi sebagai Ketua panitia, menyampaikan pawai alegoris tahun 2023 ini diikuti oleh pelajar mulai dari tingkat SD, SMP, dan SMA, OPD, jajaran BUMD dan BUMN hingga masyarakat umum.
Sementara dalam pelaksanaannya, pawai alegoris menampilkan keberagaman kebudayaan nusantara dan juga adat salingka nagari. Selain itu, juga menampilkan berbagai keberhasilan pembangunan dan prestasi yang diraih oleh Pemerintah Daerah kabupaten Tanah Datar.
Tidak itu saja, pawai tersebut juga menampilkan berbagai atraksi menarik dari para peserta pawai yang disambut dengan tepuk tangan meriah dari pengunjung. (*)