TANAH DATAR, HALUAN- Perantau bersama masyarakat Nagari Tanjung Bonai Kecamatan Lintau Buo Utara mengadakan halal bi halal di Aula SMA 1 Lintau, Cubadak Randah Sabtu (13/4/2024).
Pada kesempatan itu, Wali Nagari Tanjung Bonai mengatakan bahwa kegiatan halal bi halal tersebut rencananya akan dihadiri langsung Bupati Tanah Datar sekaligus putra Tanjung Bonai Eka Putra.
“Rencananya kegiatan kita ini akan dibuka langsung Bupati Eka Putra, sekaligus anak nagari Tanjung Bonai dengan dihadiri perantau kita diberbagai penjuru tanah air,” katanya.
Endri juga mengatakan kegiatan ini merupakan agenda silaturahmi antara ranah dan rantau agar terjalin sinergitas yang baik untuk kemajuan kampung halaman kedepannya.
“Kegiatan ini bukan hanya silaturahmi dan kumpul kumpul antara masyarakat rantau dan kampung, jauh dari itu semua kita juga memikirkan bagaimana kemajuan kampung kedepan,” katanya.
Sementara Bupati Tanah Datar Eka Putra mengatakan bahwa ia tidak bisa menghadiri kegiatan tersebut karena ada rapat mendadak dengan BNPB terkait bencana lahar dingin yang melanda Tanah Datar beberapa waktu lalu.
“Tadi memang kita minta Camat yang membuka kegiatan itu, karena tadi ada rapat mendadak dengan BNPB terkait bencana lahar dingin yang melanda daerah kita beberapa waktu kemarin ini, ” katanya. (*)