PADANG, HARIANHALUAN.ID — Sekitar 150 alumni SMPN 1 Padang angkatan 1985 mengikuti Reuni 40 tahun, selama 2 hari Sabtu – Minggu (1-2/11/2025). Kegiatan bertema Taragak Basuo Kawan Lamo ini dilaksanakan di tiga lokasi yang berbeda, sehingga menimbulkan kesan mendalam bagi para alumni yang datang dari berbagai penjuru di Indonesia.

Hari pertama, Sabtu (1/11) pagi, diawali dengan sarapan bersama dan hiburan di D’Fanara Coffee Shop & Resto. Kegiatan ini ikut dimeriahkan oleh Ketua Pembina Alumni SMPN 1 Padang Hardizon Bahar dan Trisyanti.

Aneka games seru per kelompok serta untaian lagu dari para alumni, menambah keseruan dari pagi hingga menjelang makan siang. “Keluar semua tembang tembang lawas yang mampu membuat peserta bergoyang,” kata Adillarti, Mareta serta peserta lainnya.

Ketua Harian Alumni SMPN 1 Padang Aulya Rivai serta Ketua Panitia Huzriyedi berkolaborasi menciptakan susasana reuni yang penuh kenangan. “Alhamdulillah, sejak pagi sampai siang para peserta sangat terhibur oleh MC Lisa Susanti dan Evialti. Kehadiran alumni dari berbagai penjuru Tanah Air juga membuat suasana tambah meriah,” kata Huzriyedi.

Selain tembang tembang nostalgia aneka hidangan yang menggugah selera juga menjadi daya tarik para peserta. “Ada kerupuk kuah sate, bakwan udang, kue talam, lontong sayur jagung rebus dan lainnya. Semua mampu membangkitkan kenangan lama dan menambah seru cerita nostalgia saat SMP dulu,” kata Ketua Alumni SMPN 1 Padang angkatan 1985 Rudy Haryanto.

Kegiatan reuni masih akan berlanjut pada sore hingga malam hari di Padang Old Town. Dan pada Minggu (2/11) besok para alumni angkatn 1985 bergabung dengan keluarga besar lintas angkatan Alumni SMPN 1 Padang, yang menggelar senam bersama di SMPN 1 Padang. (h/atv)














