HARIANHALUAN.id – Ribuan warga kota tumpah ruah di Pantai Padang menyaksikan Pawai Budaya Nusantara, Selasa (09/08/22) malam.
Pawai yang menampilkan atraksi kesenian 98 kota se-Indonesia itu merupakan rangkaian puncak Rakernas Apeksi XV 7-10 Agustus 2022 di Kota Padang.
Sebelum pawai budaya, paginya Pantai Padang juga dihebohkan dengan semaraknya lomba memasak Rendang yang diikuti para istri walikota se-Indonesia.
Acara semakin heboh dimana para walikota juga tidak mau ketinggalan ikut lomba. Mereka juga ikut lomba mengocok Teh Talua antar Walikota se-Indonesia.
Warga kota Padang merasa sangat terhibur dengan agenda Rakernas Apeksi XV 2022 tahun ini. Bahkan pasca covid-19, Rakernas Apeksi yang merupakan iven nasional di Padang.
“Rindu sekali rasanya menyaksikan acara seperti ini. Memang biasanya setiap HUT kota dan 17 Agustus juga ada pawai, tapi tidak se-meriah ini,” kata Reni, warga kota yang hadir langsung membawa keluarganta ke Pantai Padang.