Kemudian mengembangkan Payment Point System (terakhir dengan SIGNAL) bekerja sama dengan Bank Nagari dan Bank lainnya pada seluruh Kantor Pelayanan Samsat dalam upaya peningkatan pelayanan kepada Wajib Pajak.
Selanjutnya optimalisasi pelayanan Samsat Keliling untuk menjangkau pelayanan wajib pajak yang jauh dari Kantor Samsat . Lalu optimalisasi pelaksanaan razia kendaraan bermotor secara rutin dan berkesinambungan.
Selanjutnya peningkatan koordinasi dengan Tim Pembina Samsat , peningkatan kinerja/performance pelayanan pada seluruh kantor UPTD/Samsat dengan melakukan pemeliharaan dan perbaikan kantor dan melengkapi seluruh peralatan system pelayanan.
Kemudian meningkatkan koordinasi dengan Pemerintah Kabupaten/Kota dalam upaya inventarisasi asset kendaraan bermotor yang menjadi objek pajak.
Lalu melaksanakan evaluasi secara berkala atas pelaksanaan tugas-tugas dengan seluruh Kepala UPTD Pengelolaan Pendapatan Daerah se-Sumatera Barat.
Mengoptimalkan pelaksanaan pelayanan Retribusi Jasa Umum, Jasa Usaha dan Perizinan Tertentu dengan mengimplementasikan teknologi informasi pada seluruh OPD pengelola/pelayanan retribusi.