HARIANHALUAN. ID – Isu kesehatan mental saat ini bukan lagi hal yang disepelekan. Namun juga menjadi kajian penting yang melatarbelakangi banyak fenomena sosial ditengah-tengah masyarakat. Salah satunya fenomena bunuh diri yang terjadi di Kota Padang. Anggota DPRD Kota Padang dari komisi I, Budi Syahrial menyebut kondisi saat ini banyak anak muda yang bermental rapuh.
Tiap ditempa masalah ingin bunuh diri, ingin mati, merasa tidak berharga. Terlebih dengan banyak nya pengaruh sosial media membuat anak muda saat ini rentan membanding-bandingkan hidupnya dengan orang lain.
Anggota DPRD dari Fraksi Gerindra ini menyayangkan anak muda yang bermental lemah ini.
Menurutnya salah satu upaya yang bisa dilakukan dengan pendekatan agama.
“Sebaiknya evaluasi pendidikan pelajaran agama, apakah benar-benar masuk dan sampai konsep yang diajarkan padanya atau jangan-jangan merasa kajiannya terlalu berat sehingga tidak paham yang mana perintah dan larangan agama,” ucapnya, Selasa (21/11).
Selain itu, Ia menyebut anak muda yang tidak paham perintah dan larangan agama, akan mudah terpengaruh prilaku menyimpang. Termasuk menyelesaikan permasalahan dengan bunuh diri.
Disisi lain, Pemko khususnya Dinas Pendidikan perlu merumuskan pendidikan agama yang sesuai dengan kondisi anak-anak saat ini.
“Perlu duduk bersama antara Pemko Padang khususnya Dinas Pendidikan, untuk merumuskan seperti apa yang bisa dibuat supaya daya juang mereka lebih baik. Sehingga tidak adalagi kasus permaslaahan remaja yang berujung bunuh diri,” ujarnya.
Selain itu, pihak sekolah juga harus mengevaluasi materi yang diberikan, harus ada indikator apakah proses pendidikan dan penetrasi pemahaman agama sudah baik atau tidak. (h/yes)