Pilkada Sumbar, Bawaslu Padang Pariaman Lantik 51 Panwascam

Bawaslu Padang Pariaman melantik 51 Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk pelaksanaan Pilkada Sumbar 2024.

Bawaslu Padang Pariaman melantik 51 Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) untuk pelaksanaan Pilkada Sumbar 2024.

PADANG PARIAMAN, HARIANHALUAN.ID – Badan Pengawas Pemilu atau Bawaslu Padang Pariaman melantik 51 Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) dalam menyambut pelaksanaan Pilkada Sumbar 2024.

Hadir pada saat pelantikan tersebut, Ketua Bawaslu Padang Pariaman, Azwar Mardin,Koordiv HP2P Indra Gunawan, Koordiv P3S Irwandi, Sekretaris Bawaslu, Baiq Nila Ulfaini, Sekda Padang Pariaman, Rudi Repenaldy Rilis, Komisioner KPU Padang Pariaman, Doni Eka Putra.

Azwar Mardin menyebut 51 Panwascam yang dilantik tersebut akan mengemban tugas mengawasi Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Barat, Bupati dan Wakil Bupati Padang Pariaman 2024.

Dikatakan, 51 Panwascam yang dilantik sebagian besar merupakan anggota Panwascam pada Pemilu umum 2024.

“48 orang yang merupakan panwas existing dan dievaluasi oleh Bawaslu Kabupaten, sedangkan 3 lagi direkrut baru atau terbuka untuk umum dari 3 posisi kosong di kecamatan 2×11 Kayu Tanam, Ulakan Tapakis dan VII Koto,” Ujar Azwar Mardin.

Azwar Mardin mantan Wali Nagari berprestasi di IV Koto Aur Malintang ini menekankan bahwa seluruh Panwaslu Kecamatan yang terpilih dan telah dilantik memiliki tanggung jawab dalam melakukan pengawasan dalam setiap tahapan pemilihan kepala daerah tahun 2024 yang akan berlangsung.

Lebih lanjut, dengan banyaknya pengalaman yang telah dimiliki oleh Panwaslu Kecamatan dalam pemilihan umum lalu, hal ini tentu menjadi poin penunjang yang sangat besar.

Azwar Mardin menekankan agar Panwascam yang dilantik dapat mengedepankan integritas dan mengerjakan tugas dengan penuh kehati-hatian.

Sesuai dengan pakta Integritas yang dibacakan lanjutnya, Panwaslu Kecamatan diharapkan mematuhi dan mengamalkan seluruh ikrar yang dibacakan.

Sementara itu, Sekretaris Daerah Padang Pariaman dalam sambutannya berharap agar upaya-upaya preventif terus dilakukan oleh panwascam bersama Bawaslu untuk mengurangi jumlah pelanggaran, di samping terus mensosialisasikan dan mengajak masyarakat tetap bersama meningkatkan jumlah pemilih terutama dari kalangan pemilih pemula. (*)

Exit mobile version