Sebaran Bantuan Beras di Solsel Capai 12.105 KPM

Nagari Lubuk Gadang Barat Kecamatan Sangir Kabupaten Solsel, menjadi daerah terakhir yang mendapatkan program bantuan beras.

Nagari Lubuk Gadang Barat Kecamatan Sangir Kabupaten Solsel, menjadi daerah terakhir yang mendapatkan program bantuan beras.

SOLOK SELATAN, HARIANHALUAN.ID – Nagari Lubuk Gadang Barat Kecamatan Sangir Kabupaten Solok Selatan (Solsel), menjadi daerah terakhir yang mendapatkan program bantuan beras pemerintah tahap kedua tahun 2024.

Sebanyak 836 Keluarga Penerima Manfaat (KPM) turut mendapatkan 30 kg beras yang dibagikan bagi masing-masing KPM tersebut untuk membantu memenuhi kebutuhan pokok selama periode April hingga Juni 2024.

Wakil Bupati Solok Selatan Yulian Efi saat menyerahkan bantuan terakhir di tahap kedua ini mengharapkan bantuan ini bisa meringankan beban dari seluruh penerimanya.

“Bantuan ini diberikan dalam rangka pemulihan ekonomi, pengendalian inflasi, dan untuk mengurangi beban penerima,” kata Yulian di Nagari Lubuk Gadang Barat, Rabu (12/6/2024).

Yulian mengatakan bahwa pemerintah berkomitmen untuk terus meningkatkan kesejahteraan masyarakatnya, baik itu dari segi perekonomian, kualitas kehidupan, hingga Pendidikan yang lebih baik.

Selain itu juga mengingatkan agar seluruh bantuan yang telah diberikan, dapat dimanfaatkan dan dipergunakan dengan baik.

“Dalam artian tidak disalah gunakan dengan menjualnya kembali kepada pihak-pihak lainnya” tegasnya.

Untuk diketahui, dengan penyerahan bantuan di Nagari Lubuk Gadang Barat tersebut, total penerima Bantuan Beras Solsel untuk tahap kedua tahun 2024 ini telah mencapai 12.105 KPM.

Untuk data bantuan yang tersalurkan di seluruh kecamatan yaitu, di Kecamatan Sangir terdapat sebanyak 3.097 KPM, Sangir Balai Janggo sebanyak 833 KPM, Sangir Jujuan sebanyak 924 KPM, dan Sangir Batang Hari sebanyak 1.107 KPPM.

Kemudian di Kecamatan Pauh Duo sebanyak 1.460 KPM, Kecamatan Sungai Pagu sebanyak 2.398 KPM, dan Koto Parik Gadang Diateh sebanyak 2.286 KPM. (*)

Exit mobile version