PESSEL, HARIANHALUAN.ID – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pesisir Selatan (Pessel) menggelar upacara bendera Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas) ke-116 tahun 2024 di Halaman Kantor Bupati Pessel, Senin (20/5/2024).
Bertindak selaku pembina upacara, Bupati Pessel, Drs. Rusma Yul Anwar, M.Pd, dan dihadiri segenap jajaran Pemkab Pessel dan instansi vertikal.
Dalam amanatnya, Bupati Rusma Yul Anwar mengajak agar nilai-nilai kebangsaan terus dipupuk, sehingga cita-cita pendiri bangsa dapat terwujud, yakni mewujudkan masyarakat adil dan makmur.
Lebih jauh terkait dengan hal itu, Pemkab Pessel akan terus berupaya menggapai cita-cita para pendiri bangsa melalui momen Harkitnas tersebut.
Di antaranya, berupaya agar pangan, sandang dan papan tersedia dengan murah dan mudah. Melahirkan program dan kegiatan yang mendorong kebutuhan dasar itu agar dapat terpenuhi. Selanjutnya, Pemkab Pessel juga akan berupaya agar akses pendidikan dan kesehatan menjangkau seluruh lapisan masyarakat, utamanya rakyat tak mampu atau miskin.
“Program beasiswa bagi 4.500 siswa SD dan SMP bersumber dari APBD merupakan langkah yang perlu diambil, sehingga pendidikan di Pesisir Selatan makin berkembang. Program itu menggandeng program yang sama dari pemerintah, sehingga angka harapan sekolah akan terus meningkat,” kata Bupati Pessel tersebut.
Rapor di bidang pendidikan Kabupaten Pesisir Selatan, rilis terbaru pada tahun 2023 pada angka indek mengenai pendidikan menjadi 68 poin, di mana mengalami kenaikan 16 poin dari tahun 2022 yang angkanya berada pada 52 poin. Ini menjadikan Pessel berada di posisi 11 dari seluruh kabupaten/kota di Sumatra Barat.
Sementara itu, bidang kesehatan juga menjadi fokus Bupati Rusma Yul Anwar, dibuktikan dengan akselerasi pembangunan bidang kesehatan secara komprehensif. Tidak saja pembangunan dan pemeliharaan fasilitas kesehatan, tetapi juga penyediaan tenaga medis yang masif. Pun, dari sisi pelayanan publik, jaminan kesehatan bagi masyarakat sudah mendekati 89 persen warga yang memperoleh BPJS Kesehatan.
Selain itu, terkait dengan pembangunan karakter dan budi pekerti, Program Nagari Bersekolah (Pronasa) menjadi salah satu upaya agar nilai-nilai budaya, adat dan syarak menyatu dalam karakter anak didik di Pessel.
Harapannya, Pessel ke depan dapat terus memacu diri agar patut dan pantas sejajar dengan daerah lainnya di Sumatra Barat ini.
Sedikit bukti evidennya, bahwa Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) Kabupaten Pesisir Selatan menjadi yang terbaik di Sumatra dan masuk jajaran elit indeks SPBE Nasional. Indek SPBE Kabupaten Pessel pada level 4,17 atau baik.
Hal ini dikarenakan kebijakan pimpinan daerah yang mendukung terlaksananya digitalisasi, mulai dari digitalisasi layanan administrasi pemerintahan, dan digitalisasi layanan publik. Layanan administrasi pemerintahan dan layanan administrasi publik merupakan dua sisi yang sangat krusial dalam membangun pemerintahan yang efektif dan efesien. (*)