“Ahamdulillah jualan lumayan ramai tahun ini. Dagangan sudah habis separuh sampai hari ini,” ungkapnya.
Hal berbeda disampaikan pedagang mainan lainnya Sonia, warga Singgalang Kecamatan X Koto, Kabupaten Tanah Datar ini biasanya berdagang mainan di pemandian Mega Mendung Kecamatan X Koto ini, mengaku penjualannya di Lebaran tahun ini jauh menurun.
“Saat ini daya beli mainan anak-anak sangat kurang. Malahan dibanding Lebaran tahun lalu dimasa pandemi, masih seperempatnya,” katanya.
Menurutnya, kurangnya daya beli saat ini, akibat beberapa harga kebutuhan rumah tangga yang naik. (*)