“Kegiatan ini menjadi wadah promosi produk UMKM, apalagi acara tersebut terselenggara di salah satu destinasi wisata unggulan Sumatera Barat yang menjadi kebanggaan masyarakat Tanah Datar yakni Istano Basa Pagaruyung, manfaatkan peluang ini secara optimal, kedepankan senyum, salam dan sopan,” ujar Bupati Eka.
Bupati Eka juga mengapresiasi OK OCE Winner yang telah menyelenggarakan Festival UMKM se Indonesia.
“kita apresiasi kegiatan Festival UMKM se Indonesia, ini merupakan wujud nyata dan tekad yang kuat dari OK OCE Winner, untuk mempromosikan produk–produk barang dan jasa, termasuk potensi makanan–minuman, handicraft serta kerajinan dan lainnya,” ujar Bupati Eka.
Sementara itu, Ketua Umum OK OCE Winner Indonesia Tarmizi mengatakan melalui Festival UMKM Indonesia, para pelaku UMKM menambah relasi, kelekatan budaya, kreatifitas dan kemadanian masyarakat.
Ia pun mengatakan terselenggaranya Festival UMKM se Indonesia di luhak nan tuo, tidak lepas dari semangat pemerintah daerah mempromosikan produk UMKM pada kesempatan apa pun.
“Kita meyakinkan DPP OK OCE Winner Indonesia untuk menyelenggarakan Festival UMKM se Indonesia di Istano Basa Pagaruyung karena semangat yang ditunjukan pemerintah daerah mempromosikan produk UMKMnya di mana pun berada,” ujar Tarmizi.