Sekedar diketahui juga, kata Ade Putra, bahwasanya Nagari Batipuah Ateh selain memakai SID saat ini juga bekerja sama dengan media cetak dan online lainnya, seperti Media Cetak Haluan dan adapun MoU dengan Media online Harianhaluan.id, sebagai media 10 tertua di Sumatera Barat.
Pada media tersebut rutin melakukan pelatihan literasi digital setiap tahunnya yang selalu diikuti Nagari Batipuah Ateh dalam rangka bagaimana mengasuh dan mendidik, serta membina secara langsung dengan materi pelatihan peserta digital antara materi dan praktek.
Ade Putra menyebutkan, pada pelatihan itu juga bagaimana peserta menyajikan sebuah tulisan digital, sehingga dapat membawa pembaca menyentuh dan menikmati tulisan yang dibuat oleh penulis.
“Jika seluruh komponen bergerak dalam mensupport nagari/desa dalam penerapan digital desa dapat dipastikan pertumbuhan desa digital sesuai dengan Asta Cita Presiden, serta RPJMD provinsi maupun kabupaten dan RPJM nagari/desa itu sendiri, sehingga tidak ada lagi nagari/desa yang ada di Provinsi Sumatera Barat berada dalam zona 3T. Selain nagari/desa maju dan mandiri yang akan berdampak kepada terciptanya kemandirian nagari/desa secara garis lurus dan timbal balik,” ucapnya. (*)