Desa Santur Utus 52 Santri Jadi Peserta Khatam Al-Qur’an

Desa Santur

HARIANHALUAN.ID – Desa Santur mengutus 52 santri sebagai peserta khatam Al-Qur’an gabungan se-Kecamatan Barangin, Kota Sawahlunto, yang dilaksanakan di Kelurahan Durian II.

Sebelum acara pembukaan, para santri mengikuti kegiatan pawai alegoris dari Sungai Durian ke Masjid Baitul Amal. Pelaksanaan acara pembukaan khatam Al-Qur’an dibuka dan dihadiri Wakil Wali Kota Sawahlunto, Zohirin Sayuti.

Kegiatan Khatam Al-Qur’an ini diikuti oleh sembilan desa dan kelurahan yang berada di Kecamatan Barangin, dengan jumlah santri sebanyak 222 orang. Adapun tempat lokasi para santri yang akan tampil tersebar di empat lokasi, yaitu Masjid Baitul Amal, Masjid Quba, Musala Raudhatul Jannah, Musala Nurul Amal.

Wakil Wali Kota Sawahlunto, Zohirin Sayuti menyampaikan ucapan terima kasih kepada guru mengaji yang telah mengajarkan kepada anak–anak dari belum bisa mengaji dan sekarang sudah mampu membaca Al-Qur’an.

Kemudian,  Zohirin berpesan kepada anak–anak yang akan berkhatam Al-Qur’an untuk terus membaca, mempelajari dan mengamalkan, serta mensyiarkan Al-Qur’an di dalam kehidupannya.

“Ucapan terima kasih dan penghargaan yang setinggi–tingginya kepada para guru mengaji yang selama ini telah dengan tulus dan ikhlas mengajarkan cara membaca Al-Qur’an kepada anak-anak hingga mereka mampu membaca Al-Qur’an dan juga kepada peserta khatam Al-Qur’an saya berpesan agar senantiasa meningkatkan pengetahuan dan kemampuan dalam membaca Al-Qur’an, serta pengetahuan lainnya. Walaupun telah khatam Al-Qur’an, namun jangan pernah berhenti membaca Al-Qur’an,” ujarnya.

Ia menambahkan, khatam Al-Qur’an ini dinilai dapat menunjukkan tingginya kesadaran komitmen dan tanggungjawab selaku orang tua dan masyarakat terhadap pentingnya pendidikan agama di kalangan anak–anak, karena Al-Qur’an mempunyai nilai yang paling mendasar bagi kehidupan anak di masa yang akan datang. (*)

Exit mobile version