“Mudah-mudahan kunjungan kerja ini akan mampu mengikat silaturahmi dan juga banyak manfaat dapat dipetik oleh kepala desa yang ikut dalam kunjungan kerja ini,” kata Edi.
Kegiatan yang juga dihadiri oleh LPPM UIN Mahmud Yunus Batusangkar yang diwakili oleh Kepala Pusat Pengabdian kepada Masyarakat Syaiful Marwan, Ketua Badan dan Lembaga Nagari Kumanis dan anggota, Babinsa, Pendamping Profesional Desa, serta segenap aparatur Pemerintah Nagari Kumanis ini berjalan khidmat.
Banyak hal yang menjadi pembahasan dalam diskusi yang berkaitan dengan pengelolaan pemerintahan desa dan strategi dalam mencapai visi dan misi kepala desa.
Di akhir kegiatan, secara bergantian Kepala Dinas PMN Kabupaten Sijunjung menyerahkan Cendera mata berupa plakat Kabupaten Sijunjung kepada Kepala Dinas PMD Indragiri hilir, dilanjutkan dengan penyerahan oleh-oleh berupa gula semut sebagai produk unggulan nagari oleh Camat Sumpur Kudus dan Wali Nagari Kumanis kepada perwakilan kepala desa dari Indragiri hilir, dan acara ditutup dengan makan bersama. (*)