“Kongres yang pertama dilaksanakan ini menghadirkan Bundo Kanduang dari beberapa negara di dunia seperti Inggris, Australia dan beberapa negara lainnya serta dari berbagai wilayah di Indonesia. Dan Insya Allah akan hadir Museum Bundo Kanduang di Tanah Datar sebagai pusat budaya Minangkabau,” sampainya.
Terakhir Bupati Eka Putra menyampaikan ucapan selamat kepada kepengurusan IKTD Kota Tanjung Pinang yang telah dikukuhkan, semoga semakin jaya dan kompak serta terus turut membangun kampung halaman.
“Selaku kepala daerah, Saya titipkan perantau kami kepada Ibuk Walikota, semoga perantau kami semakin mampu memberikan yang terbaik bagi Kota Tanjung Pinang ini ke depannya. Dan terima kasih atas layanan yang telah diberikan perantau kepada kami beberapa hari ini, Semoga silaturahmi kita semakin erat lagi. Kepada perantau terus memberikan dedikasi nyata di perantauan, khusus di Kota Tanjung Pinang dan tentunya juga berkontribusi nyata ke kampung halaman,” tukas Eka.
Sebelumnya Walikota Rahma menyampaikan ucapan selamat datang kepada Bupati Tanah Datar dan rombongan di Kota Tanjung Pinang.
“Selamat datang pak Bupati, kedatangan Bapak bersama rombongan membuktikan betapa kecintaan Bapak kepada para perantau. Insya Allah, Saya disini tidak membeda-bedakan warga, karena banyak warga Minang ataupun Sumatra Barat menjadi pejabat di kota ini. Karena saya yakin pepatah Dimana Langit di Junjung, di situ Tanah di pijak,” sampainya.
Rahma juga menyampaikan selamat atas pengukuhan IKTD Kota Tanjung Pinang, semoga komitmen dan sinergi dengan Pemerintah Kota Tanjung Pinang terus berjalan baik.