HARIANHALUAN.ID – Gubernur Sumbar, Mahyeldi menyambut dua putra Minang yang bertalenta di bidang sepakbola hingga Muhammad Nabil Asyura dan Ikram Al Giffari pesepakbola asal Sumbar yang berhasil membela Timnas Indonesia U-16 di Piala AFF U-16 2022.
“Kita berbahagia, PPPL bisa menghadirkan pemuda berbakat dan berkontribusi seperti Nabil dan Ikram. Kepada PPLP nantinya perlu kita tambah jumlah siswa binaan. Mereka ini berpotensi masuk TNI dan pendidikan kedinasan. Ini harus menjadi perhatian kita,” katanya.
Menurutnya, keberhasilan Nabil dan Ikram perlu dijadikan motivasi untuk pemuda lainnya yang berpotensi berprestasi. Hal ini karena sarana mencukupi, hanya saja perlu meningkatkan anggaran.
Ia mengaku, hal ini perlu dipersiapkan lebih matang lagi kedepannya. Kemudian ia juga berharap Muhammad Nabil Asyura dan Ikram Al Giffari mampu meningkatkan prestasinya sebagai pesepak bola hingga kejuaraan dunia.
Kepala UPTD Kebakatan Olahraga (KBO) Pusat Pendidikan dan Latihan Olahraga Pelajar (PPLP) Sumbar, Rafli Efendi menceritakan, pihaknya membina 12 cabang olahraga. Sementara untuk cabang sepakbola dimulai Tahun 1983 dan aktif hingga sekarang dan terus menorehkan prestasi setiap tahunnya.
“Sepakbola selalu mendapat prestasi setiap tahunnya hingga kontribusi ke level nasional, maka dari itu tugas dan tanggungjawab target kita bukan daerah lagi, tapi nasional. Di level nasional sepakbola banyak diisi oleh liga anak-anak kita. Awalnya sepakbola mulai dari PSP, kemudian amanah diberikan pada kita untuk membuat tim melalui PPLP,” katanya.