HARIANHALUAN.ID – Ikatan Alumni (Iluni) Sekolah Menengah Pertama Negeri (SMPN) 1 Payakumbuh siap menggelar Musyawarah Besar (Mubes) pertama Tahun 2022. Rencananya, kegiatan itu akan digelar di SMPN 1 Payakumbuh pada 15-16 Oktober 2022.
Ketua Steering Committee (SC) Mubes Pertama Iluni SMPN 1 Payakumbuh, Adel Nofiarman menyebut, perwakilan masing-masing angkatan akan diundang untuk kegiatan mubes tersebut.
Untuk hari pertama, difokuskan untuk silaturahmi antar alumni SMPN 1 Payakumbuh mulai dari 1968 sampai dengan angkatan terakhir. Sementara di hari kedua akan dilaksanakan mubes untuk pemilihan Ketua Iluni SMPN 1 Payakumbuh periode 2022-2026.
“Pelaksanaan mubes untuk membentuk kepengurusan alumni yang selama ini belum terhimpun dalam satu wadah yang sama,” kata pria yang menjabat sebagai Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Lima Puluh Kota itu, Rabu (20/7/2022).
Lebih lanjut dia bersama Ketua Organizing Committee (SC), Nedi Rinaldi menyebut, melalui mubes pertama itu, pihaknya ingin membangun konsolidasi dan silaturahmi dari seluruh alumni di semua angkatan.
“Hari pertama kegiatan kalau bisa seluruh alumni hadir tentu lebih baik, namun pada hari kedua kegiatan diikuti dua orang perwakilan dari masing-masing angkatan dari Tahun 1968 hingga Tahun 2010. Sementara untuk angkatan di atasnya hadir sebagai pemantau,” ucapnya.