HALUANNEWS, JAKARTA – Peristiwa pengeroyokan yang dialami Dosen FISIP Universitas Indonesia (UI) sekaligus pegiat media sosial (medsos), Ade Armando saat aksi demonstrasi mahasiswa kemarin, Senjn (11/04/22) masih trending di media sosial.
Kondisi Ade yang babak belur di keroyok dan ditelanjangi massa cukup menyita perhatian publik. Netizen pun ramai mengomentari dengan tanggapan beragam.
Lalu kenapa dosen FISIP UI ini bisa mengalami nasib naas saat demonstrasi mahasiswa 11 April 2022 kemarin?
Berikut kronologinya:
- Sekjen Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS) sekaligus sahabat Ade, Nong Darol Mahmada menjelaskan pada pukul 14.00 WIB Ade Armando didampingi dua orang kamerawan (Indra Jaya Putra dan Bambang T) dan dua penulis (Belmondo Scorpio dan Rama) melakukan peliputan aksi demo di Gedung DPR. Ade Armando dan tim datang melakukan peliputan atas nama Pergerakan Indonesia untuk Semua (PIS).
“Tujuannya untuk membuat konten youtube dan media sosial Gerakan PIS,” kata Nong Darol di Jakarta, Senin (11/4/2022).
Menurut Nong, ada awalnya tidak ada masalah, bahkan beberapa media massa mewawancarai Ade Armando.