- Pada pukul 15.35 WIB, tim menyepakati untuk menyudahi peliputan. Posisinya saat itu ada di depan pintu gerbang utama DPR.
- Pukul 15.38 tim mundur dari posisi semula dan menjauh dari massa demontrasi.
Tapi, kata Nong, saat mundur beberapa orang massa di situ terlihat mengawasi dan saling berbisik di antara mereka.
- Pada pukul 15.40 WIB, Ade tiba-tiba didatangi oleh seorang ibu-ibu yang tidak dikenal sambil memaki-maki.
Makian ibu-ibu inilah yang merangsang massa untuk bertindak beringas. Mereka semua mengepung Ade Armando dan tim.
- Pukul 15.41 WIB, Ade Armando dan tim kemudian mundur ke dinding pagar DPR. Kemudian didatangi massa yang mendorong-dorong Ade Armando. Kemudian tim liputan bergeser ke sebelah kiri depan gedung DPR.
“Mereka hendak meninggalkan lokasi karena sudah tidak kondusif,” ujar Nong.
Laman 2 dari 4