HARIANHALUAN.ID – Partai Hati Nurani Rakyat (Hanura) Sumbar optimis lolos tahapan verifikasi faktual yang sedang berlangsung saat ini di KPU, karena telah menyiapkan keanggotaan partai itu dengan real.
“Kita optimis lolos. Untuk saat ini saja sudah 10 DPC se-Sumbar yang dinyatakan memenuhi syarat oleh KPU daerah masing-masing,” kata Ketua Bappilu Partai Hanura Sumbar, Febri Naldi di Padang Pariaman.
Ia mengatakan, untuk verifikasi faktual yang dijadwalkan hingga tanggal 4 November ini pihaknya optimis setidaknya ada 14 DPC yang langsung MS atau tidak harus melakukan perbaikan. “Setidaknya ada 14 DPC yang langsung MS untuk tahap awal ini,” katanya.
Ia mengatakan, hal ini bisa terlaksana karena pihaknya benar-benar telah mempersiapkan keanggotaan partai itu semenjak jauh-jauh hari.
“Ini bentuk keseriusan kita dalam menghadapi proses verifikasi yang dilaksanakan oleh KPU,” ujarnya.
Sementara berbicara untuk target dari Hanura Sumbar sendiri, pihaknya tidak mau muluk-muluk, dimana untuk DPR RI pihaknya yakin bisa mendapatkan dua kursi, yaitu satu kursi masing-masing dapil.