PADANG, HARIANHALUAN.ID – Sekretaris Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Sumatra Barat (Sumbar), Rahmat Saleh mengungkapkan sosok pendamping Gubernur Mahyeldi di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Sumbar 2024 mendatang.
Rahmat Saleh mengatakan, saat ini sosok yang akan mendampingi Mahyeldi masih dalam tahap proses dan masih terbuka lebar bagi PKS.
“Tentunya banyak kandidat pendamping Mahyeldi di Pilgub. Masih terbuka lebar bagi PKS. Tapi, yang jelas ada beberapa hal yang mungkin menjadi perhatian serius sebagai pendamping Buya,” katanya, Selasa (4/6/2024).
Rahmat Saleh juga mengatakan, ada sejumlah kriteria yang ditetapkan PKS untuk mendampingi Mahyeldi. Pertama soal usia, dimana harus terjalin kombinasi usia antara Mahyeldi dengan wakilnya. Dengan kata lain, PKS menginsyaratkan pendamping Mahyeldi adalah sosok anak muda.
“Buya ini cenderung beliau (adalah) sosok yang dewasa, kemudian matang ya. Kita mencari pendamping beliau yang mewakili anak-anak milenial,” katanya.
Lanjut jauh Rahmat Saleh mengatakan, yang tidak kalah penting adalah soal geopolitik atau daerah calon wakil gubernur berasal. “Ini juga kita perhatikan, agar bisa mewakili berbagai representasi daerah di Sumbar, (misal) Buya dari Agam dan Kota Padang, tentu kita cari wakil kalau bisa menambah suara dari sektor (daerah) lain,” ujarnya.