HARIANHALUAN.id – Didampingi langsung oleh Ketua TP PKK Kota Pariaman, Ny. Lucyanel Genius, para kader Jambore PKK asal Kota Pariaman tampil memukau di hadapan juri dan pengunjung.
“Kami hadir langsung dihadapan para kader ini untuk memotivasi mereka agar memberikan penampilan yang terbaik di ajang Jambore Kader PKK Berprestasi ke XIX tingkat Sumatera Barat ini,” ujarnya, ketika menyaksikan perlombaan dihari pertama ajang Jambore Kader PKK Berprestasi ke XIX yang sekaligus memperingatan Hari Kesatuan Gerak PKK ke 50 tingkat Provinsi Sumatera Barat tahun 2022, bertempat di GOR Rang Agam, Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Senin (18/07/22).
Dihari pertama Jambore, kontingen Kota Pariaman mengikuti Lomba Sosio Drama atau Bermain Peran Tentang PAAREDI (Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital), dengan Tema KILAS ( Keluarga Indonesia Lindungi Anak dari Kekerasan Seksual) Program Pokja I, dan Lomba Yel-Yel dan Mars Dasawisma, Program Sekretaris.
“Alhamdulillah, dihari pertama ini, di dua penampilan lomba, baik lomba Bermain Peran dan Lomba Yel-Yel dan Mars Dasawisma, semuanya tampil memukau, sehingga mendapatkan applaus dari penonton yang hadir di panggung utama GOR Rang Agam ini,” tukasnya.
Istri Walikota Pariaman Peraih gelar Doktor di UNP ini juga mengatakan, kegiatan Jambore ini sebagai ajang unjuk prestasi dari para kader PKK, juga sebagai ajang silaturahmi antar kader yang ada di 19 Kabupaten dan Kota yang ada di Sumatera Barat, ulasanya.
“Tahun 2021 lalu, Kota Pariaman meraih Juara umum pada Jambore PKK tingkat Sumbar , kita berharap ditahun ini kita dapat meraih Juara juga di ajang Jambore Kader PKK Berprestasi tingkat Sumbar ini, walaupun kami menyadari, hal ini sangat berat, tapi kita akan memberikan penampilan yang maksimal untuk mewujudkan hal tersebut,” ungkapnya. (*)