HARIANHALUAN.id – Drs. Jasman, MM, Dt. Bandaro Bendang, Kepala Dinas Komunikasi Informatika dan Statistik Sumatera Barat, resmi beralih tugas sebagai Staf Ahli Bidang Hukum Politik dan Pemerintahan sejak dilantik Gubernur Sumbar Mahyeldi, Selasa (4/1/23).
Selama menjabat Kepala Dinas Kominfotik, Jasman dikenal sebagai pempimpin yang terbuka, terutama dalam pengambilan keputusan, seluruh jajaran pimpinan selalu Ia libatkan. Demikian pula dalam menerima ide-ide yang kreatif dari tim-tim dan staf di Dinas Kominfotik, sehingga sukses dalam membidani inovasi-inovasi baru.
Tak sedikit kesan maupun prestasi telah beliau torehkan dalam masa jabatannya sebagai Kadis Kominfotik Sumbar. Diantaranya mengantarkan Dinas Kominfotik sebagai salah satu Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Inovatif maupun mengawal keterbukaan informasi di Sumatera Barat bersama-sama dengan Komisi Informasi.
Dalam pertemuan hangat dan penuh nuansa keluargaan yang menandai perpisahan Jasman dengan Diskominfotik, Komisi Informasi (KI) Sumbar dan Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Sumbar, Nofal Wiska Ketua KI Sumbar mengungkapkan kesan-kesannya selama bermitra dengan Jasman.
“Sangat banyak kesan yang kami rasakan dari kedekatan dengan beliau sebagai Kadis Kominfotik. Saya yakin beliau meninggalkan banyak sekali legacy bagi Kominfotik ke depan,” ungkap Nofal.
Bagi Komisi Informasi Sumbar, Nofal menuturkan banyak hal didiskusikan dengan Jasman mulai, Ia juga mengajarkan bagaimana birokrasi berjalan semestinya. Totalitas beliau selama menjadi Kepala Dinas Kominfotik menurutnya sangat layak diapresiasi.