BUKITTINGGI, HARIANHALUAN.ID – Sebanyak 1.500 peserta dari berbagai kota di Indonesia akan berpartisipasi dalam even Minang Geopark Run 2023 yang akan dilaksanakan pada Minggu (10-12-2023).
Ketua Panitia yang juga selaku Founder Minang Geopark Run 2023, Yv. Tri Saputra mengatakan, Minang Geopark Run 2023 merupakan event kelima yang setiap tahunnya selalu diadakan pada Geopark-Geopark di Sumbar.
“Tahun ini Minang Geopark Run kembali diadakan di Kota Bukittinggi untuk ketiga kalinya sejak dilaksanakan pada 2018 lalu,” kata Tri Saputra di dampingi Sekda Bukittinggi Martias Wanto, Kepala Dinas Pariwisata Sumbar Luhur Budianda, dan Kepala Dinas Pariwisata Bukittinggi, Rofie Hendria di Istana Bung Hatta, Sabtu (9-12-2023).
Dikatakannya, pada 2018 dan 2019 Minang Geopark Run diadakan di wilayah Geopark Ngarai Sianok- Maninjau Kota Bukittinggi. Kegiatan ini sempat terhenti pada 2020 akibat pandemi Covid-19.
Kemudian pada 2021, Minang Geopark Run diadakan di Geopark Harau Payakumbuh, 2022 di Geopark Silokek Sijunjung, dan 2023 kembali di adakan di Geopark Ngarai Sianok-Maninjau.
Tahun ini, peserta yang berpartisipasi adalah sebanyak 1.500 peserta dengan kategori lomba 5K Umum, 5K Pelajar, 10K dan 21K Umum, dan 21K Master.
Para peserta berasal dari berbagai kota di Indonesia yang berasal dari berbagai latar belakang profesi. Mulai dari pelajar, atlit lari profesional, pengusaha hingga para direksi dari berbagai BUMN di Indonesia.